Tuesday, 18 November 2025
Jakarta
--:--
Tokyo
--:--
Hongkong
--:--
New York
--:--
Nikkei Tergelincir 0,9%, Investor Jepang Waspada Menjelang Laporan Nvidia
Tuesday, 18 November 2025 07:25 WIB | NIKKEI |Nikkei 225

Indeks Nikkei ditutup melemah 0,9% ke level 49.890,32, mengikuti pelemahan Wall Street pada perdagangan Senin. Tekanan jual terasa di hampir seluruh pasar saham Jepang, seiring munculnya kembali sentimen risk-off atau kecenderungan investor untuk menghindari aset berisiko di tengah ketidakpastian global.

Analis pasar senior StoneX, Matt Simpson, menjelaskan bahwa pelaku pasar kembali berhati-hati setelah penurunan saham-saham di Wall Street. Fokus utama investor saat ini tertuju pada rilis laporan keuangan Nvidia yang akan diumumkan pada hari Rabu, karena hasil kinerja raksasa chip itu berpotensi memberi dampak besar pada saham-saham teknologi dan arah Wall Street secara keseluruhan.

Di antara saham-saham yang paling terpukul di indeks utama Jepang, Organo Corp. turun 4,1%, M3 Inc. melemah 3,9%, dan Fujikura merosot 3,7%. Koreksi tajam pada beberapa emiten ini ikut menarik turun kinerja keseluruhan Nikkei, menunjukkan bahwa tekanan jual tidak hanya terjadi di sektor tertentu, tetapi cukup meluas.

Di pasar valas, pergerakan mata uang relatif tenang. Pasangan USD/JPY berada di kisaran 155,29, sedikit berubah dibanding posisi 155,26 pada akhir perdagangan Senin di New York. Stabilnya yen terhadap dolar menunjukkan bahwa untuk sementara waktu, reaksi pasar lebih banyak tercermin di bursa saham dibandingkan di pasar mata uang.(asd)

Sumber: Bloomberg.com

RELATED NEWS
Japanese Stocks Under Pressure, China Sends Warning; What Will Be the Impact on the Market?...
Monday, 17 November 2025 14:30 WIB

Japanese stocks edged lower on Monday, with the Nikkei 225 down 0.1% to 50,324 and the broader Topix index down 0.37%. The main pressure came from tourism and retail stocks after geopolitical tensions...

Saham Jepang Turun, Ketegangan dengan China Tekan Sektor Ritel...
Monday, 17 November 2025 07:38 WIB

Pasar saham Jepang dibuka melemah seiring meningkatnya ketegangan dengan China yang menekan saham-saham terkait ritel dan pariwisata. Indeks Topix turun 0,8% ke 3.333,98, sementara Nikkei melemah 0,9%...

Nikkei Rontok Hampir 2%, Tapi Ada Saham yang Malah Terbang Sendirian...
Friday, 14 November 2025 14:27 WIB

Bursa saham Jepang ditutup melemah pada perdagangan Jumat, dengan indeks Nikkei 225 turun 1,76% di akhir sesi. Tekanan jual terutama datang dari sektor kertas & pulp, transportasi, serta komunikas...

Nikkei Turun 1,7% Akibat Tekanan Logam dan Saham Terkait Chip...
Friday, 14 November 2025 07:38 WIB

Saham-saham Jepang melemah pada awal perdagangan setelah saham-saham teknologi AS merosot tajam semalam. Saham-saham logam dan chip memimpin penurunan. JX Advanced Metals turun 4,6%, Tokyo Electron tu...

Saham Jepang Terbang, Yen Melemah Jadi Katalisnya...
Thursday, 13 November 2025 14:29 WIB

Saham-saham Jepang melanjutkan kenaikan pada hari Rabu (13/11), didorong oleh berakhirnya penutupan pemerintah AS yang meningkatkan selera risiko di kalangan investor. Selain itu, pelemahan yen mengar...

LATEST NEWS
Bursa Asia Kompak Lesu, Tapi Korea Malah Ngebut, Ada Apa?

Pada perdagangan Selasa pagi, 18 November 2025, sentimen di bursa Asia masih cenderung hati-hati setelah penurunan tajam di Wall Street dan kekhawatiran soal arah suku bunga The Fed. Mayoritas indeks di kawasan bergerak melemah, dengan investor...

Nikkei Tergelincir 0,9%, Investor Jepang Waspada Menjelang Laporan Nvidia

Indeks Nikkei ditutup melemah 0,9% ke level 49.890,32, mengikuti pelemahan Wall Street pada perdagangan Senin. Tekanan jual terasa di hampir seluruh pasar saham Jepang, seiring munculnya kembali sentimen risk-off atau kecenderungan investor untuk...

Emas Tersendat, Pasar Menunggu Sinyal Fed

Emas stabil setelah tiga hari melemah yang dipicu oleh memudarnya ekspektasi pemangkasan suku bunga AS bulan depan. Harga emas batangan bertahan di atas $4.000 per ons pada hari Selasa. Dengan para pedagang dan pembuat kebijakan masih menunggu...

POPULAR NEWS
Saham Asia Hati-Hati, Fokus ke Data AS & Bitcoin yang Tertekan
Monday, 17 November 2025 07:54 WIB

Pasar saham Asia dibuka dengan pergerakan hati-hati pada awal pekan, dengan MSCI Asia Pacific naik tipis 0,2%. Kospi memimpin kenaikan, sementara...

Wall Street Berhati-hati Memulai Pekan Ini
Monday, 17 November 2025 21:44 WIB

Tiga indeks saham utama di AS bergerak mendatar pada hari Senin (17/11), karena investor bersiap menyambut kembalinya rilis data ekonomi dari...

Ketegangan Geopolitik Dunia Kembali Memanas
Monday, 17 November 2025 23:12 WIB

Situasi geopolitik global kembali menunjukkan eskalasi, terutama di kawasan Asia-Pasifik. Insiden tabrakan kapal antara Coast Guard China dan...

The Fed perlu bergerak perlahan dengan pemangkasan suku bunga
Monday, 17 November 2025 22:52 WIB

Wakil Ketua Federal Reserve, Philip Jefferson, mengatakan pada hari Senin bahwa bank sentral AS perlu "melanjutkan secara perlahan" dengan...