Friday, 14 November 2025
Jakarta
--:--
Tokyo
--:--
Hongkong
--:--
New York
--:--
Nikkei Melonjak, Pasar Sambut Suksesi PM Jepang
Monday, 8 September 2025 13:52 WIB | NIKKEI |Nikkei 225

Saham Jepang naik setelah Perdana Menteri Shigeru Ishiba menyatakan rencana mundur, memicu harapan katalis baru seperti dorongan belanja pemerintah. Indeks Topix naik 1,1% ke 3.138,20”rekor tertinggi baru”dengan 1.305 saham menguat, 299 melemah, dan 72 stagnan. Nikkei 225 bertambah 1,5% ke 43.643,81.

Ishiba mundur setelah tekanan berpekan-pekan menyusul hasil buruk pemilu Juli. Menurut TBS, Partai Demokrat Liberal mempertimbangkan pemilihan ketua pada 4 Oktober. "Pasar melihat ini sebagai tanda pergerakan setelah stagnasi pasca pemilu," ujar Kazuhiro Sasaki dari Phillip Securities Japan, seraya menambahkan ekspektasi perubahan”termasuk ekspansi fiskal”kian meningkat.

Saham yang berpotensi diuntungkan jika Sanae Takaichi menjadi perdana menteri tampil kuat. Takaichi disebut salah satu kandidat terdepan dan dikenal pro-ekspansi fiskal serta nuklir. Nama-nama terkait pertahanan dan nuklir ramai diborong; IHI dan Mitsubishi Heavy termasuk top performers di Nikkei.

Yen sempat melemah hingga 0,8% terhadap dolar setelah pengumuman Ishiba, memberi angin segar bagi saham secara umum. Eksportir seperti elektronik dan mesin menyumbang besar ke kenaikan Topix. Sebaliknya, saham perbankan tertinggal karena pasar memperkirakan BOJ menunda kenaikan suku bunga berikutnya hingga ada perdana menteri baru.(ayu)

Sumber: Newsmaker.id

RELATED NEWS
Nikkei Rontok Hampir 2%, Tapi Ada Saham yang Malah Terbang Sendirian...
Friday, 14 November 2025 14:27 WIB

Bursa saham Jepang ditutup melemah pada perdagangan Jumat, dengan indeks Nikkei 225 turun 1,76% di akhir sesi. Tekanan jual terutama datang dari sektor kertas & pulp, transportasi, serta komunikas...

Nikkei Turun 1,7% Akibat Tekanan Logam dan Saham Terkait Chip...
Friday, 14 November 2025 07:38 WIB

Saham-saham Jepang melemah pada awal perdagangan setelah saham-saham teknologi AS merosot tajam semalam. Saham-saham logam dan chip memimpin penurunan. JX Advanced Metals turun 4,6%, Tokyo Electron tu...

Saham Jepang Terbang, Yen Melemah Jadi Katalisnya...
Thursday, 13 November 2025 14:29 WIB

Saham-saham Jepang melanjutkan kenaikan pada hari Rabu (13/11), didorong oleh berakhirnya penutupan pemerintah AS yang meningkatkan selera risiko di kalangan investor. Selain itu, pelemahan yen mengar...

Nikkei Datar, Didukung Saham Keuangan...
Thursday, 13 November 2025 07:35 WIB

Indeks Saham Nikkei Jepang datar di level 51.063,78 karena kenaikan saham keuangan mengimbangi penurunan saham teknologi dan energi. Nomura Holdings naik 2,7% dan Mitsubishi UFJ Financial Group naik 2...

Saham Tokyo Menguat Di Tengah Aksi Bargain Hunting...
Wednesday, 12 November 2025 15:31 WIB

  Saham Tokyo menguat pada hari Rabu, dengan Nikkei 225 ditutup menguat karena investor asing membeli saham-saham perusahaan dengan pendapatan yang solid seperti TDK dan Fujikura, membantu pasar...

LATEST NEWS
Minyak Melonjak! Ekspor Rusia Terhenti Usai Serangan Ukraina

Harga minyak naik hampir 2% pada hari Jumat(14/11), didorong oleh kekhawatiran pasokan setelah pelabuhan Laut Hitam Novorossiisk menghentikan ekspor minyak menyusul serangan pesawat tak berawak Ukraina yang menghantam depot minyak di pusat energi...

Emas Terseret Turun Saat Mimpi Rate Cut The Fed Memudar

Emas turun karena optimisme bahwa Federal Reserve akan memangkas suku bunga bulan depan terguncang oleh ketidakpastian yang berkelanjutan atas data ekonomi, menyusul penutupan pemerintah terpanjang dalam sejarah AS. Ekspektasi untuk pemangkasan...

Penurunan Wall Street Terus Berlanjut dengan Aksi Jual Tajam

  Saham-saham AS melemah pada hari Jumat, dengan S&P 500 turun 1% dan Nasdaq anjlok 1,6%, keduanya mencapai level terendah dalam satu bulan, sementara Dow Jones turun sekitar 400 poin. Sektor teknologi tetap berada di bawah tekanan berat...

POPULAR NEWS
The Fed Semakin Terpecah Belah Terkait Pemangkasan Suku Bunga Desember
Wednesday, 12 November 2025 16:24 WIB

Para pejabat Federal Reserve semakin terpecah belah mengenai apakah akan memangkas suku bunga pada bulan Desember, lapor Nick Timiraos dari Wall...

DPR AS Kembali Voting untuk Putuskan Akhir Shutdown
Tuesday, 11 November 2025 23:49 WIB

Para anggota DPR kembali ke Washington pada hari Selasa(11/11), setelah reses selama 53 hari, menghadapi kepadatan di bandara-bandara yang ramai di...

Euforia Dow 48.000 Menular ke Pasar Asia
Thursday, 13 November 2025 07:45 WIB

Pasar Asia-Pasifik sebagian besar menguat pada hari Kamis(13/11), menyusul perdagangan yang beragam di Wall Street karena investor terus memantau...

Wall Street Bersinar, Dow Catat Rekor Baru
Wednesday, 12 November 2025 04:15 WIB

S&P 500 menguat 0,3% dan Dow Jones melonjak 630 poin ke rekor tertinggi baru, sementara Nasdaq melemah 0,3% karena investor beralih dari saham...